Kamis, 19 September 2019

UJIAN MENUJU UJUNG PERTAPAAN

Hari demi hari makin terasa
Singa kecil makin tak mampu melupakan pertemuan dan perkenalannya dengan si gajah
Sosok besar yang membuatnya terkagum
Bisa dikatakan se-visi atau se-misi
Gelombang telah sama antara kau dan aku
Itulah yang sering dikatakan si gajah waktu itu

Pertemanan itu membuatnya ingin sering bertemu
Hanya ingin bertatap muka
Mungkin kebahagiaan saat jumpa sebab lama berpisah

Namun, singa kecil harus bertahan dengan misinya
Pertemanannya adalah keberuntungan ataukah ujian baginya untuk menuju ujung bukit pertapaan

Pertapaan yang tinggal hitungan langkah
Sungguh amat berat dan terjal
Keberhasilan akan didapatkan saat kesucian diri terjaga sampai tujuan kan tiba


19 September 2019
22.52
Menunggu

Tidak ada komentar:

Posting Komentar